TIMIKA, PapuaSatu.com – Dalam rangka menyambut TMMD ke-105 yang dilaksanakan di Kampung Mandiri Jaya, Kodim 1710/Mimika bersama warga melaksanakan kerja bhakti, Selasa (09/07/2019).
Pasiter Kodim 1710/Mimika, Kapten Inf Ahmad Zaeni menyebutkan, kerja bhakti ini di ikuti sekitar 70 orang yang terdiri dari anggota Kodim dan masyarakat setempat.
“Dalam kerja bhakti yang kita lakukan membagi dalam bentuk kelompok, yang difokuskan untuk pembabatan rumput liar di sepanjang jalan kampung dan ada juga yang memasang umbul-umbul dan spanduk di beberapa titik,” jelasnya.
Ahmad Zaeni mengakui bahwa dalam kegiatan yang dilakukan TMMD ke 105 ini disambut baik Warga kampung Mandiri Jaya.
Apalagi menurutnya, Rabu (10/10/2019) akan dilaksanakan upacara pembukaan TMMD yang akan dipimpin langsung oleh Bupati atau Wakil Bupati Mimika sehingga mereka berharap dengan adanya peninjauan langsung dari pejabat Pemda, kondisi desa mereka bisa lebih diperhatikan lagi. [pendam/loy]