Polres Keerom Bekuk Pencuri Ternak Milik Warga

827

KEEROM , PapuaSatu.com –  Aparat Kepolisian Resort  Keerom berhasil membekuk  pelaku pencuri ternak Kambing dan Hanphone milik warga bernama LLAB di Jalur IV Kampung Naramben  Arso XIII, distrik Skanto  Kabupaten Keerom, Sabtu (17/2/2018).

Juru bicara Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan pencuri hewan ternak dan sebuah Hanphone milik warga tersebut. “ ya, benar ada penangkapan itu. Pelaku berininsial IT dan kini  pelaku sudah diamankan di Mapolres  Keerom untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” katanya, Senin (19/2/2018).

Dari laporan yang diterima, Kamal menjelaskan, penangkapan dilakukan berdasarkan hasil laporan dari  korban.  Dimana awalnya, korban LLAB mengantar suaminya ke Bandara Sentani dan Hanphone miliknya di tinggalkan di rumah.

Usai pulang dari Bandara mendapati dua ekor Kambing milik korban telah di hilang di ladang Arso XIII  tepatnya depan rumah. Dari laporan itu, sekitar pukul 19.00 WIT, tim opsnal Polres Keerom langsung melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap kasus tersebut.

Namun beberapa saat kemudian, tim opsnal mendapat informasi bahwa kedua hewan Kambing milik korban dicuri oleh pelaku berininsial IT. Dari informasi itu, langsung melakukan pencarian dan ternyata pelaku masih berada di kawasan Arso XIII, selanjutnya pelaku langsung  diamankan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“ pelaku bersama barang bukti dua ekor kambing dan 1 unit Hp merek Samsung Warna Hitam Type J5 sudah diamankan. Kasusnya masih dikembangkan,” katanya. [humas/loy]