JAYAPURA, PapuaSatu.com– Aparat Kepolisian Resort Jayapura Kota mulai memburu pelaku pemerkosaan bocah 7 tahun di Kompleks BTN Walikota Tanah Hitam, Kelurahan Asano Distrik Abepura, pada Sabtu (07/09/2017) lalu.
“Identitas pelaku sudah kami kantongi kini dalam pengejaran dari Tim Sus Polres Jayapura Kota,” ungkap Kapolres Jayapura, AKBP Marison Tober Sirait melalui Perwira Urusan (Paur) Humas, Iptu Jahja Rumra, Senin (09/10/2017).
Meski Jahja belum bisa membeberkan identitas pelaku, namun pihak kepolisian Polres Jayapura Kota dan jajaran akan terus berupaya mengungkap pelaku biadab tersebut.
“Untuk saat ini kami belum bisa sebutkan karena masih dalam pengejaran. Nanti kalau sudah terungkap akan kami sampaikan ke teman-teman, termasuk modus operanding pelaku” papar mantan Kanit Opsnal Reskrim Polres Jayapura Kota itu.
Mengenai kondisi korban, Jahja menagku, kini korban sudah mulai membaik namun masih belum bisa dimintai keterangan,lantaran dalam kondisi syok dan trauma.
“Korban rencanannya hari ini sudah bisa pulang kerumahnya, namun tetap dalam pengawasan Unit PPA Polres Jayapura Kota,” pungkasnya. (Cr-1/Abe)