20 Mahasiswa Baru Bergabung di Organisasi IPM WEWANAP

1475

JAYAPURA, PapuaSatu.com – Ikatan Pelajar Mahasiswa, Welesi, Walaik, Napua dan Pelewaga (IPM WEWANAP)  menggelar penerimaan mahasiswa baru angkatan 2019-2020 di kota studi Jayapura

Kegiatan yang berlangsung di Angkasa Indah, distrik Jayapura Utara-Kota Jayapura, Sabtu (10/10/2020) itu, IPM WEWANAP menerima sebanyak 20 mahasiswa untuk bergabung di IPM WEWANAP.

Ketua Panitia IPM WEWANAP, Susi Asso mengatakan, penerimaan mahasiswa baru ini  supaya adik-adik yang baru bergabung dalam satu organisasi untuk belajar bersama-sama di Kota Study Jayapura, dengan harapan bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan yang ada.

Diakuinya, penerimaan mahasiswa ini baru pertama kali di lakukan. Dimana sebelumnya tidak pernah di lakukan. “Jadi, kami sudah membentuk panitia penerimaan mahasiswa baru ini sejak akhir bulan Juli 2020 lalu,” katanya kepada PapuaSatu.com.

Ia berharap dalam penerimaan dan kepada mahasiswa yang baru bergabung untuk tetap mengikuti protocol kesejatan yaitu, dengan memakai masker dan  jaga jarak ketika hendak keluar dari rumah atau berada di tempat keramaian.

Kendati demikian, Susi Asso menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah membantu proses kegiatan penerimaan mahasiswa baru, baik itu moril maupun material yaitu, dari alumni senior dan semua anggota IPM WEWANAP.

Sementara itu, Pendidik IPM WEWANAP Hantor Matuan,  S.IP, menjelaskan secara singkat bahwa terbentuknya organisasi ini sejak tahun 2002-2008, yang sebelumnya  organisasi Ikatan IKADEWE (Ikatan Desa Welesi). “Dari situ  kami melihat bahwa kami dalam satu ikatan ada beberapa kampung dalam satu ikatan itu, maka jadinya berupa (IPM Wewanap), setelah itu jadinya Wewanap, sampai saat ini,” katanya.

Oleh karena itu, Hantor memberikan apresiasi kepada mahasiswa bahwa sudah sukses karena apa yang sudah bentuk nama ikatan tingkat kabupaten yang ada di kota studi Jayapura,

“Saya berpesan kepada mahasiswa baru bahwa, jangan putus asa namun, pelajar sunggu-sunggu pelajar dan fokus pada tujuan anda. Selama proses perkuliahan jangan pernah ada yang ikut-ikutan hal-hal yang tidak diinginkan, oleh orang tua, intelektual dan senior yang ada di kota istudi Jayapura,”   pesan Hantor.

Salah satu senior, Yosias Asso,S. I. Kom,  menambahkan bahwa dari senior menegaskan bahwa seluruh anggota mahasiswa Wewanap itu sekarang jaman kaderisasi. Jadi bagiamana era globalisasi ini maka Mahasiswa Wewanap ini juga harus menantang supaya kedepannya agar maju lebih dari kita begitu.

Terlebih khusus kepada mahasiswa Wewanap, dan juga lingkungan mahasiswa IPM WEWANAP, bahwa orang tua yang ada di kampung itu mereka fikir mahasiswa itu benar-benar menghadapi persoalan itu.

“Saya tegaskan bahwa mahasiswa yang ada ini harus proaktif di kampus maupun di ikatan IPM WEWANAP, dari situlah kalian akan memberanikan diri di muka umum,” katanya. [yos/loy]