
JAYAPURA, PapuaSatu.com – Di tengah keseruan nongkrong sambil menikmati hidangan yang bisa dipesan melalui sejumlah cafe di Esge Park, para pengunjung mendapat hiburan gratis dari Astra Motor Papua.
Astra Motor Papua yang merupakan main dealer sepeda motor Honda hadir selama tiga hari (25-29 Oktober 2022) di kawasan Food Court yang memiliki wahana permainan skateboard dengan puluhan kafe di sekitarnya tersebut.
Oging Adria Fitra Sakti selaku Corporate Communication Astra Motor Papua mengungkapkan, selama tiga hari (25-27 Oktober 2022) sebagai exhibition untuk menuju acara puncaknya yakni Honda Family Day tangal 28-29 Oktober 2022.
“Malam ini kita cuma exibition sama menikmati akustik yang kita adain,” ungkapnya saat ditemui awak media online ini di area Esge Park yang lokasinya bersebelahan dengan sendok Garpu restaurant tersebut.
Astra Motor Papua juga mendirikan tiga stand, yaitu satu stand untuk pemain music akustik dan dua stand pameran.
Tampak semua type sepeda motor matik Honda yang dipajang, baik yang segmen low, segmen midle, dan segmen hight.
“Yang kita tampilkan ada Vario 125 yang baru, Scoopy, sama ADV 160. Dan di Honda Playground kita tampilkan Honda Genio sama Beat,” paparnya.
Di sela-sela memberi hiburan, pemain music akustik sesekali mempromosikan (mensounding) agenda utama dari Astra Motor Papua pada 28-29 Oktober nanti, yakni ada lomba foto 360 derajat, lomba mobile legend, dan aneka hiburan lainnya yang dipastikan berlangsung semarak, karena aka nada hadiah menarik kepada peserta lomba yang beruntung.
Di puncak acaranya (28-29 Oktober) nanti, Astra Motor Papua akan mengajak komunitas-komunitas sepeda motor Honda Matik untuk turut menyemarakkan di arena Esge Park Kotaraja.[yat]