JAYAPURA, PapuaSatu.com – BPJS Kesehatan Cabang Jayapura menjalin kerjasama dengan Institut Pemerintah Dalam Negeri (IPDN) Papua dalam rangka pendaftaran Praja IPDN Papua ke dalam program Jaminan Kesehatan Nasional- Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang dilaksanakan di ruangan Direktur IPDN, Kampus IPDN Papua, Rabu (16/22).
MoU ditandatangani oleh Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Djamal Adriansyah, S. Kom., AAAK dengan Direktur IPDN Papua, David E. Mayor, S. Sos., MBA.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Djamal Adriansyah menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Direktur serta jajaran IPDN Papua yang telah bersinergi dan bersedia mendukung kerjasama dengan BPJS Kesehatan dalam memberikan jaminan kesehatan dengan mendaftarkan Praja yang belum memiliki JKN-KIS untuk didaftarkan secara kolektif oleh IPDN Papua.
“Keberlangsungan program JKN-KIS ini akan semakin baik dengan cakupan yang lebih luas dengan kolaborasi dan dukungan dari berbagai pihak khususnya dalam hal ini di lingkungan bidang pendidikan seperti yang telah dilaksnakan oleh IPDN Provinsi Papua, oleh karnanya kami mengajak semua pihak khususnya pihak universitas dapat ikut serta dalam sinergi program JKN-KIS ini,” ujar Djamal.
Direktur IPDN papua, David E. Mayor, menyambut baik kedatangan dari BPJS Kesehatan Cabang Jayapura beserta jajaran, semoga dengan kerja sama ini semakin baik sehingga selain praja di lingkungan IPDN Papua, program JKN-KIS semakin luas cakupannya dan dapat dirasakan oleh masyarakat.
“Saya juga berharap dukungan dari BPJS Kesehatan semoga kedepannya bisa bekerjasama juga dengan Klinik di IPDN Papua,” tutupnya.[yat]