JAYAPURA, PpauaSatu.com – Hari Sabtu (16/3/2019) sekitar pukul 04.00 WIT, Sebuah Ruko dan Home Stay Aba Madai di Jalan Kesatrian Batalyon 753/R Kelurahan Girimulyo Distrik Nabire Kabupaten Nabire, diaporkan hangus terbakar.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH mengatakan bahwa penyebab kebakaran tersebut masih dalam proses penyelidikan Polres setempat.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, kerugian belum bisa diketahui karena masih dilakukan pendataan,” ungkap Kabid Humas.
Dari keterangan saksi-saksi, lanjutnya, bahwa api berasal dari Kamar No. 14 yang disewa oleh keluarga pemilik Home Stay.
Tentang kronologis kejadiannya, api diketahui pertama kali sekitar pukul 04.00 WIT oleh Yakob Madai (52), yang kemudian membangunkan pemilik home stay Hagar Aksamina Madai (45), untuk memberitahukan bahwa di kamar No.14 ada asap.
“Kemudian pemilik home stay bangun dan bersama saksi-saksi melihat bahwa benar dikamar tersebut api sudah membesar,” ungkap Kabid Humas.
Atas kejadian tersebut 4 petak Ruko dan Home Stay dengan jumlah kamar sebanyak 20 kamar hangus terbakar.
Selai itu, 4 (empat) ruko dengan rincian 3 petak disewakan dan 1 petak ruko ditempati oleh pemilik Ruko dan home stay, atas nama Hagar Aksamina Madai (45).[yat]