BIAK, PapuaSatu.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Biak Numfor menggelar Deklarasi Kampanye Damai. Deklarasi ini menandai dimulainya masa kampanye para Caleg dalam Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2019.
Deklarasi yang digelar di Lapangan Cendrawasih ini diawali dengan Prosesi Jalan bersama oleh seluruh Caleg dari 16 Partai Politik beserta tim pemenangan dari partai politik tersebut. Dan dilanjutkan dengan penandatanganan Deklarai Kampanye Damai oleh 16 Perwakilan Partai Politik peserta Pemilu 2019.
Usai melaksanakan penandatanganan Deklarasi Kampanye Damai, acara dilanjutkan dengan hiburan oleh Penyanyi Lokal asal biak dan juga Legendaris asal Biak Numfor Yan Rumbarar.
Ketua KPU Biak Numfor Jackson F. Maryen mengatakan, tahapan kampanye damai secara nasional sudah dilaksanakan pada tanggal 23 September 2018 dan untuk KPU Provinsi Papua telah dilaksanakan tanggal 24 September 2018.
“Untuk Kabupaten Biak Numfor dilaksanakan pada hari ini 25 September 2018. Deklarasi Kampanye Damai ini sebagai Bagian dari pelaksanaaan Pemilu 2019.” Ujar Ketua KPU Biak Numfor Jackson F. Maryen usai menggelar Deklarasi Kampanye Damai
Jackson berharap agar dalam menyampaikan kampanye yang akan berlangsung kurang lebih 167 hari nanti, Para Caleg yang berjumlah 398 orang ini dapat bersaing, berkompetisi dengan sehat serta menjaga etika dalam berkampanye. “Sebagai penyelenggara Pemilu 2019, kami berharap untuk sesama caleg agar menghindari kampanye negatif, berita – berita Hoax, serta kebencian dan juga politik Identitas.” Jelasnya
Sementara itu, Sekda Biak Numfor Markus O. Mansnembra menyampaikan bahwa Deklarasi kampanye damai memiliki makna bahwa seluruh pihak baik pemerintah daerah terutama para peserta pileg 2019 bersepakat untuk pelaksanaan pileg 2019 bisa berjalan dengan damai.
“Artinya tertib, santun, saling menghargai sehingga apa yang sudah diraih di pilkada 2018 yang lalu bisa terulang kembali di pileg 2019 nanti. Dan apa yang dilakukan di waktu yang lalu tentunya ada sinergitas pemerintah daerah bersama dengan TNI/Polri dan juga pelaksana pemilu.” Jelas Sekda Kabupaten Biak Numfor
Selain itu Dirinya juga mengatakan dalam kampanye nanti para caleg akan memaparkan visi dan misi sehingga diharapkan apa yang disampaikan benar – benar menjadi sebuah keinginan kuat untuk membangun Biak Numfor. “Jangan sampai kampanye dimanfaatkan sebagai sarana untuk saling menjatuhkan apalagi sampai terjadi kontak fisik.” Pungkasnya
Deklarasi Kampanye ini mengusung tema yakni Pemilih berdaulat negara kuat, dihadiri juga oleh para pejabat KPU dan juga Bawaslu serta pejabat Forkopimda, TNI/Polri, Ketua DPRD Kabupaten Biak Numfor serta Para Caleg dari Provinsi Papua dan juga caleg dari DPR RI. [vhie/loy]