MULIA, PapuaSatu.com – Dalam rangka memperingati HUT YKB ke-38 tahun, Ketua Bhayangkari Cabang Puncak Jaya Ny. Helena Napitupulu bersama Ibu-ibu Bhayangkari Cabang Puncak Jaya melaksanakan kegiatan Gerakan Papua Sehat serta penyuluhan hidup bersih.
Kegiatan Gerakan Papua Sehat berlangsung di Puskesmas Tingginambut, Distrik Tingginambut Kabupaten Puncak Jaya, dengan sasaran penyuluhan kepada anak-anak untuk mengajarkan cara mencuci tangan, menggosok gigi serta membersihkan badan atau mandi yang baik dan benar.
Selain itu, pengurus Bhayangkari kabupaten Puncak memberikan suntik Vaksin kepada anak-anak di Distrik Tingginambut, sekaligus memberikan bingkisan kepada anak-anak dan bantuan sembako kepada masyarakat Tingginambut.
“ kegiatan Gerakan Papua Sehat ini dilaksanakan sebagai mana tindaklanjut arahan dari Ketua Bhayangkari Pusat, Ibu Kapolri kepada Ibu Kapolda tentang KLB ( Kejadian Luar Biasa ) Gizi buruk yang terjadi di Kabupaten Asmat dan Penyuluhan hidup sehat,” kata ketua Bhayangkari Cabang Puncak Jaya Ny. Helena Napitupulu dalam press releasenya yang diterima PapuaSatu.com, Kamis (15/2/2018).
Ny. Helena mengatakan, berdasarkan tindaklanjut tersebut, pihaknya bersama pengurus Bhayangkari cabang Puncak Jaya langsung terjun ke lapangan kewilayahannya untuk emmberikan pelayanan kesehatan dan kebersihan bagi anak-anak, sekaligus mencegah berbagai penyakit, terutama gizi buruk. [humas/loy]