Kapolres Jayapura Pimpin Apel Gelar Operasi Zebra Matoa 2017

393

Caption Foto : Penyematan pita oleh Kapolres Jayapura, AKBP. Gustav R. Urbinas, S.IK kepada tiga perwakilan anggota Gabungan, sebagai tanda diberlakuknya Operasi Zebra matoa-2017 di Mako Mapolres Jayapura, Rabu (1/11/2017) pagi. (YanPiet/PapuaSatu.com)

SENTANI, PapuaSatu.com – Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Jayapura, AKBP. Gustav R. Urbinas. SH. S.IK memimpin pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Matoa Tahun 2017.

Apel Gelar Pasukan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mapolres Jayapura berlangsung, pada Rabu (1/11/2017). Hadir dalam apel tersebut yakni, Kabag Ops Polres Jayapura, AKP. Roberth Hitipeuw. SH. MH., Kabag Ren AKP Rosikin, Kabag Sumda AKP Mansyur, Para Kasat dan 80 Personil Gabungan Polres Jayapura, Dishub Kabupaten Jayapura beserta Badan Pengelolaan Pendapatan Dearah (Bappena) Kabupaten Jayapura.

Kegiatan tersebut diawali dengan penyematan pita sebagai tanda diberlakukannya operasi zebra matoa-2017 secara simbolis oleh Kapolres Gustav kepada perwakilan 1 personil satuan lalu lintas, 1 personil satuan sabhara dan 1 personil pegawai Dinas Perhubungan Darat Kabupaten Jayapura.

“Jadi secara serentak, operasi Zebra Matoa tahun 2017 dimulai hari ini (1/11/2017) hingga Selasa (14/11/2017). Operasi ini merupakan upaya kita (kepolisian) untuk menekan tingginya pelanggaran dan angka kecelakaan khususnya diwilayah Kabupaten Jayapura,”kata Kapolres Gustav usai memimpin Apel Gelar Pasukan di Mapolres Jayapura.

Dijelaskan, fokus utama dari operasi zebra matoa 2017 adalah penindakan atau penegakan hukum disertai dengan tindakan pre-entive dan preventive.

Dilanjutkannya, dalam pelaksanaan kegiatan ini, pihaknya akan bersinergi dengan pemangku kepentingan yang ada di Kabupaten Jayapura lainnya. Dalam hal ini, Dinas Perhubungan (Dishub) dan Bappeda.)

Untuk itu, Gustav menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Jayapura, khususnya kepada para pengendara untuk tertib dalam berlalulintas dan disiplin diri dalam mengemudi.

“ Jadi, ketika kami melakukan pemeriksaan kendaraan, tidak mendapat kesulitan dan dapat tiba ditempat tujuan dengan aman dan nyaman oleh,”terangnya.

Gustav menambahkan, para petugas operasi zebra matoa 2017 sebanyak 80 orang ini, rencananya ditempatkan dijalan protocol jalan provinsi dan Kabupaten. “Namun sebagian besarnya, akan berada di depan Polsek Sentani Timur dan Kantor Satlantas Polres Jayapura,”sebutnya.

Ia berharap, operasi zebra matoa 2017 dapat menekan angka kecelakaan lalulintas dan juga berbagai tindakan pelanggaran lalulintas di Kabupaten Jayapura.

Ditempat yang sama, Kasat Lantas Jayapura, AKP. Trisna Mulyana menuturkan bahwa pihaknya akan lebih memfokuskan operasi di Jalan Raya Sentani Kota.

“Saat ini yang kita lihat, sudah banyak pengendara yang ramai melakukan berbagai pelanggaran dijalan raya Sentani Kota. Oleh sebab itu, fokus operasi ini akan kita laksanakan disini,”tegasnya.

“Kita berharap dengan adanya pelaksanaan operasi zebra matoa 2017,kecelakaan lalulintas bisa berkurang, masyarakat lebih tertib hukum dan tidak melakukan pelangaran yang sama lagi kedepannya,”tukasnya.(piet/nius)