JAYAPURA, PapuaSatu.com – Setelah enam jam diketahui terjebak dalam kolong rumah, seorang bayi yang baru berusia 6 bulan ini berhasil diselamatkan oleh prajurit TNI 751/R di Kampung Tarua Jl. Sosial Taruna Sentani kabupaten Jayapura, Minggu 17 Maret 2019 pukul 08.00 WIT.
Kepala Penerangan Kodam XVII/Cenderawasih, Kolonel Inf M Aidi mengatakan, bayi yang diselamat dari hasil penyisiran penyelamatan terhadap par akorban banjir bandang yang melanda Kota Sentani, kabupaten Jayapura sejak, Sabtu 16 Maret 2019 malam.
“Bayi yang diselamat ini sedang berada di bawah kolong rumah yang dipenuhi dengan kayu-kayu. Anggota kami terpaksa memotong kayu dengan menggunakan alat gergaji seadanya,” kata Aidi via selulernya.
Usai diselamatkan, kata Aidi, bayi tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksan secara intensif. “Anggota akan terus melakukan pencarian terhadap koprban bencana bandang ini,” ungkapnya. [loy]