Hari Raya Idul Adha 1442 H, PDAM Jayapura Kurbankan 5 Ekor Sapi

13

JAYAPURA, PapuaSatu.com – Pada perayaan hari raya Idul Adha 1442 Hijriah, PDAM Jayapura mengurbankan 5 ekor sapi dihalaman kantor PDAM Jayapura, Entrop-Jayapura, Selasa (20/7/21) pagi.

Direktur Utama PDAM Jayapura, Entis Sutisna mengatakan, sapi yang dikurbankan akan didistribusikan kepada masyarakat yang berhak menerimanya. “Baik kepada pegawai PDAM Jayapura maupun dimasyarakat luar dan sekitar,” katanya kepada wartawan disela-sela kegiatan tersebut.

Entis didampingi oleh Ketua Bimro Islam serta rekan-rekan dari PDAM Jayapura baik yang muslim maupun nonmuslim ikut terlibat langsung dalam prosesi pemotongan hewan kurban.

“Untuk pemotongan hewan kurban ini memang kami lakukan secara mandiri tapi dengan memenuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker, beberapa petugas menggunakan sarung tangan serta tempat mencuci tangan juga tersedia,” terangnya.

Untuk mekanisme pembagian daging, untuk menghindari kerumunan, Entis jelaskan dibagi menjadi 3 shift. “Dibagi shift pertama jam 1 siang, shift kedua jam 2 siang lalu shift ketiga jam 3 siang,” jelasnya.

Entis juga ungkapkan momen Idul Adha ini tentu saja merupakan momen untuk meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa serta meningkatkan kepedulian terhadap sesama.

“Saya berharap dengan adanya kebersamaan ini, yang muslim dan nonmuslim bergabung bersama-sama dari mulai proses penyembelihan, menguliti sampai pembagian daging. Saya berharap tukang ledeng menjadi kompak dan semangat melayani masyarakat,” tutupnya. [ayu]