Staf marketing Bank Papua saat menunjukkan grand prize sepeda motor yang disediakan untuk nasabah Bank Papua. Foto : PapuaSatu.com/Istimewa
JAYAPURA, PapuaSatu.com – Berbagai penawaran menarik diberikan sejumlah bank yang menjadi peserta pada ajang Pekan Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) 2017 yang digelar Bank Indonesia di main hall Mall Jaayapura selama tiga hari (13-15 Oktober 2017).
Seperti Bank Papua yang menggelar pesta hadiah, karena selain meyediakan hadiah langsung yang bias didapat saat bertransaksi, juga menyediakan kupon kepada nasabah yang bertransaksi selama pelaksanaan Pekan GNNT, yang diundi dengan grand pize satu unit sepeda motor.
Staf Divisi Marketing Bank Papua, Jane Cristine Sinaga mengungkapkan bahwa setiap nasabah yang transaksi di Bank Papua selama pelaksanaan Pekan GNNT, akan mendapatkan kupon berhadiah grand prize satu unit sepeda motor tersebut yang akan diundi di akhir acara Pekan GNNT.
“Setiap transaksi non tunai selama pelaksanaan GNNT kami sediakan berbagai hadiah langsung yang bias didapat naasabah. Selain itu nasabah juga mendapat kupon yang akan diundi di akhir pellaksanaan GNNT ini,” ungkapnya saat ditemui di stand/booth Bank Papua pada ajang GNNT.
Transaksi non tunai di Bank Papua, meliputi pembayaran listrik, PDAM, telepon rumah, pulsa telepon seluler, TV berlangganan, tiket pesawat, pembayaran kredit, dan lain-lain.(ahmadj)