Resmikan Humboldt Cafe Resto, BTM : Dunia Usaha Memberikan Kontribusi  yang Sangat Besar

3182

Pengguntingan pita dan penanda tanganan prasasti peresmian Humoldt Cafe and Resto oleh Walikota Jayapura Benhur Tomi Mano. Foto : Moza/PapuaSatu.com

JAYAPURA, PapuaSatu.com – Usai mendapat penghargaan Kategori  Jasa dan Perdagangan atas Partisipasi Mewujudkan Penataan  Bangunan dan Lingkungan Sesuai Peraturan Tata ruang di Kota Jayapura, Walikota resmikan Humboldt Cafe and Resto, Kamis (08/03/2018).

Walikota Jayapura Benhur Tomi Mano dalam sambutannya menyampaikan,  dunia usaha memberikan kotribusi  yang sangat besar bagi Penghasilan Asli Daerah Kota Jayapura sebesar 75 persen baik dari Perhotelan, Rumah Makan, Restoran, Cafe, Bar, Bilyar dan lain -lain.

“kontribusi dari para pengusaha di kota jayapura mencapai 75 persen bagi PAD. maka itu saya akan terus menjaga kita ini agar terus kondisif sehingga investasi akan masuk terus ke Kota Jayapura,” harapnya.

Lanjut Mano, Humboldt Cafe and Resto  semakin menambah pilihan bagi masyarakat Kota  Jayapura  sehingga tinggal bagaimana memberikan pelayanan terbaik sehingga masyarakat Kota Jayapura bisa memilih dari sekian Cafe dan Resto yang ada di Kota Jayapura.

“saya bangga pada hari ini, salah seorang purta terbaik Port Numbay bisa membangun. Saya tetap suport anak -anak Port Numbay bukan hanya di birokrasi namun di dunia usahapun saya dukung mereka, apalagi seorang pengusaha anak Port Numbay” ujarnya.

Sesuai tema kerja Pemerintah Kota Jayapura, dirinya akan memberdayakan orang asli papua diatas tanah dan negerinya sendiri sehingga tidak tersingkir dengan perkembangan yang begitu pesat dan global ini.

“saya sebagai anak asli tanah ini merasa. mari kita bangkit dan membangun negeri kita sendiri. kami sebagai ibukota provinsi sehingga kami termarginal, dengan pertumbuhan penduduk yang begitu pesat. Apakah kita harus tergilas dengan pembangunan ini. kalau ada pengusaha anak Port Numbay kita dukung mereka,”tuturnya.

Ketua Kamar Adat Pengusaha (KAP) Papua Merry Yoweni menyampaikan, KAP Papua tentunya terus  memberikan bantuan juga bagi bagi para pengusaha asli papua termasuk pihak Humboldt Cafe dan itu sudah masuk dalam scedul yang di dorong kepada pemerintah.

Dari Tahun 2016 -2017 dana yang digelontorkan bagi pengusaha orang asli papua dengan mengduplay data base kepada pemerintah, dan oleh pemerintah disalurkan langsung ke 5.000 rekening para pengusaha asli papua, dan dari total 5.000 pengusaha yang terakomodir, 40 persen  penguasah berada di kota jayapua.

” dari 2016 kami dialokasi 25 milyar, 2017 kami dialokasi 15 milyar. itu sudah menjangkau 5.000 pengusaha orang asli papua yang disetor langsung oleh pemerintah kepada para pengusaha asli papua. jadi KAP tidak mengelola uang publik, supaya ada trasparansi disana ,”terangnya.

Dikatakan, Dari semua kepala daerah yang ada diatas Tanah Papua,  beberapa saja yang memiliki inating bisnia dan salah satunya adalah Walikota Jayapura Benhur Tomi Mano.

” satu daerah akan sejahter bukan karena banyaknya PNS tetapi banyaknya orang setempat bisa masuk ke dunia usah, oleh karena itu kami percaya bahwa kalau mau mengsejahterakan orang papu, berikan peluang dan dukungan yang sebesar- besarnya untuk bisa masuk dalam dunia usah,” terangnya.

Sementara pemilik Humboltd Cafe and Resto Daniel Frederik Vriese menyampaikan, alasan dirinya memilih nama Humboldt bagi Cafenya  karena   kencitaannya terhadap tanah kelahirannya.

“Dari kecil kami sekeluarga menghabiskan masa kecil di kampung tobati dan bisa hidup karena perkembangan teluk yang kaya dengan hasil bumi  yang memberikan makan minum yang cukup bagi kami sehingga saya memberi nama Humboldt Cafe Dan Resto,”tuturnya

Dirinya berharap, Cafenya dapat menjadi satu  destinasi wisata kuliner khususnya kuliner lokal  di Kota Jayapura.

“kedepan kami dapat memunculkan ide-ide dan hal-hal di mana kami dapat  kembali Yang sudah hilang,” ujar pria berdara Tobati ini.[moza].