Jalankan Kebijakan Pemberdayaan Distrik, Bappenas Dampingi Pemkab Jayapura

611
Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, S.E, M.Si
Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, S.E, M.Si

SENTANI, PapuaSatu.com – Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, S.E, M.Si, mengatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan didampingi oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) untuk menjalankan program distrik sebagai pusat pemberdayaan, pusat pelatihan dan juga pusat data.

“Jadi kita akan didampingi oleh mereka, karena mereka melihat ada konsep pendekatan dan kebijakan daerah mengenai distrik sebagai pusat pemberdayaan, pusat pelatihan serta pusat data,” ucap Bupati Mathius kepada wartawan di Sentani, Senin (6/8/2018) sore.

Dikatakan, pihaknya juga telah menyiapkan draf Perbup tentang kewenangan kepada distrik.

Selain itu, bupati telah berkonsultasi dengan Bappenas, juga dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Kementerian Desa.

“Kita sudah konsultasi dengan Kemendagri dan Kementerian Desa, yang sangat menyambut baik dan luar biasa. Sehingga Bappenas langsung turun atau mengunjungi Kabupten Jayapura untuk melihat kebijakan tersebut,” jelasnya.

Lanjutnya, kebijakan itu sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) yang baru, yakni distrik harus diperkuat.

“Nah, apa yang kita mulai perbuat dan lakukan itu disambut dengan baik oleh Bappenas, dan Bappenas juga akan mendampingi kita dalam hal bagaimana kebijakan distrik sebagai pusat pemberdayaan ini bisa dilaksanakan,” ujarnya.

Sambungnya, selain itu, kalau ada banyak kewenangan kepala daerah diturunkan ke distrik, artinya, sumberdaya manusia (SDM) juga akan diturunkan, begitupun dengan anggaran dari setiap OPD-OPD harus diturunkan ke distrik.

Mathius pun berharap, selain dana dari pusat yang turun distri, dana Otsus juga harus bisa turun ke distrik juga.

“Kita berharap dana Otsus yang sebesar 80 persen itu juga harus diturunkan ke bawah. Selain dana-dana lain yang diturunkan ke kampung baik dari pusat, Prospek serta dana ADK itu tetap dan akan ditambah lagi sekitar 80 persen,” harapnya.[tyi]