Babinsa Koramil 1702-03/Bokondini Bantu Masyarakat Bersihkan Halaman Gereja

75

TOLIKARA, PapuaSatu.com – Babinsa Sertu Itamin Baminggen dan Kopda Catur  Prasetyo bersama Anggota Koramil BKO, membantu warga Kampung Gajala membersihkan halaman Gereja GIDI Maga, yang terletak di Distrik Bokondini, Senin (11/01/2021).

“Kita hadir untuk membantu kegiatan masyarakat, apalagi di tempat ibadah wajib kita turun tangan untuk membersihkan halaman agar lebih cepat,” kata Sertu Itamin Baminggen.

Lanjut, Serti Itamin, bahwa kehadirannya juga sekaligus untuk membina terjadi komunikasi sosial dan terbinasa rasa kekeluargaan antara Babinsa dan warga binaan.

“Dengan adanya kegiatan seperti diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat lain, agar selalu menjaga kebersihan di lingkungannya masing-masing,” katanya seraya mengajak warga membuang sampah pada tempatnya. [redaksi]