95 Persen Warga Arso Timur Belum Miliki e-KTP

1824

KEEROM, PapuaSatu.com – 95 persen masyarakat Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom sampai saat ini belum memiliki e-KTP.

Pasalnya, masyarakat yang berada di distrik tersebut belum melakukan perekaman e- KTP. Hal itu terjadi karena kurang pedulinya pemerintahan distrik maupun Kampung dalam mendata warganya.

Melihat kondisi tersebut, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Distrik Arso Timur, Welem Itungkir menjalankan program pendataan dengan tujuan agar seluruh masyarakat Distrik Arso Timur dapat memiliki e- KTP.

Program pendataan penduduk ini merupakan kerjasama KNPI dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Diskucapil) Kabupaten Keerom untuk melakukan perekaman e- KTP di wilayah Distrik Arso Timur, yang titik perekamannya berlangsung di Kampung Pikere.

Hal itu dikatakan Ketua KNPI Distrik Arso Timur Welem Itungkir kepada PapuaSatu.com via telepon selulernya, Minggu (5/11).

“Makanya  kami dari KNPI Distrik melakukan kerja sama dengan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Keerom agar melakukan perekaman e- KTP terhadap warga Distrik Arso Timur. Itu telah dilakukan perekaman e- KTP terhadap warga tersebut,” ujarnya.

Untuk hasil perekaman e- KTP terhadap warga Distrik Arso Timur hasilnyapun sangat memuaskan, dimana selama tiga hari berturut- turut warga yang melakukan perekaman e- KTP, yang dilaksanakan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Keerom sebanyak 2730 orang.

“Atas kerja sama KNPI Distrik Arso Timur dengan Dukcapil, Kabupaten Keerom, masyarakat telah melakukan perekaman e- KTP. Kami inikan warga Indonesia, yang harus memiliki identitas lengkap,” ungkap Welem Itungkir.

Ditambahkan, kerja sama KNPI Distrik Arso Timur dengan Disdukcapil Kabupaten Keerom terus berjalan untuk dituntaskan melakukan perekaman e- KTP terhadap masyarakat yang berada diwilayah Distrik Arso Timur. “dalam perjanjian kerja sama kami, dari dinas akan turun kelapangan untuk melakukan perekaman e- KTP terhadap warga setempat,” pungkasnya. (Rhy/Abe)