KMAN VI Kesempatan Untuk Tunjukkan Bahwa Orang Papua Mampu Laksanakan Iven Berskala Nasional

118
DR. Timotius Demetouw,SE,M.Si
DR. Timotius Demetouw,SE,M.Si

SENTANI, PapuaSatu.com – Papua, dalam hal ini wilayah adat Tabi, atau tepatnya di Kabupaten/Kota Jayapura sebagai tuan rumah Kongrs Masyarakat Adat Nusantara (KMAN) ke-VI yang akan digelar pada akhir Oktober 2022 nanti.

Hal itu, merupakan kesempatan emas untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Papua mampu menyelenggarakan iven berskala nasional.

Hal itu diungkapkan DR. Timotius Demetouw,SE,M.Si selaku Ketua Panitia Lokal KMAN VI, saat membuka Musyawarah Daerah (Musda) Pemuda/KNPI Kabupaten Jayapura di Hotel Horison Sentani, Senin (19/9/22).

“Bahwa kami juga bisa menyelenggarakan iven setingkat nasional,” tegasnya.

Kesuksesan PON dan Peparnas yang digelar di Kabupaten Jayapura sebagai salah satu tuan rumah, ditegaskan, bahwa aka Kongres Masyarakat Adat Nusantara juga bisa berhasil.

Hal itu, kata Timotius Demetouw, karena adanya kebersamaan kita dalam menjalankan tugas yang dipercayakan dengan baik.

Dipaparkan, bahwa para peserta KMAN VI akan ditempatkan di semua kampung yang menjadi tempat-tempat sarasehan, yakni 10 kampung di Kabupaten Jayapura dan dua kampung di Kotamadya Jayapura.[yat]