Sulaiman Hamzah Serahkan 7,5 Ton  Beras Kepada Masyarakat di Distrik Mbua

859

SENTANI, PapuaSatu.com – Anggota Komisi IV DPR RI dari Partai NasDem  Sulaiman L. Hamzah, memberikan bantuan beras 7.540 Kg kepada warga di Distrik Mbua, Kabupaten Nduga-Provinsi Papua,  yang pernah mengalami Kejadian Luar Biasa (KLB).

“Niat saya sebagai anggota DPR RI punya kepedulian kepada rakyat sehingga saya bantuan setelah mendapat informasi terjadinya musibah di sana,” kata Sulaiman Hamzah saat ditemui di Hotel Horex Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin (26/3/2018) siang

Seharusnya, kata Sulaiman, bantuan tersebut diserahkan pada hari raya natal 2017 lalu dan seharusnya sudah harus sampai di distrik Mbua. “Namun karena banyak lain dan hal sehingga tertunda. Jadi begitu ada waktu, maka kemarin saya langsung menuju ke sana (distrik Mbua) untuk menyerahkan bantuan,” katanya.

Kehadirannya ke distrik Mbua itu disambut langsung oleh Kepala Distrik  dan para kepala Kampung serta masyarakat setempat. “Meski perjalan sulit dijangkau, namun merasa terharu karena kehadiran kami di sana disambut antusias masyarakat setempat karena masih ada yang memperhatikan mereka,” tuturnya.

Ia berharap, dengan bantuan beras 7,5 ton lebih kepada masyarakat dapat bermanfaat untuk menambah perekonomian mereka. “Kamipun berharap agar penyakit yang dialami seperti kasus di Asmat tidak terjadi lagi di daerahnya lainnya. Kami harap Bupati selaku pimpinan daerah lebih proaktif melihat masyarakat dalam segi kesehatan,” tukasnya.

Mengenai akses jalan dari Kenyam Ibu kota Kabupaten Nduga ke Distrik Mbua diharapkan juga kepada pemerintah untuk lebih memperhatikan proses pembangunannya. “Kami harap harus ada perhatian yang lebih besar ke daerah ini, sehingga akses perekonomian bisa berjalan menuju kesejahteraan masyarakat setempat,” kata Sulaiman. [tyi/sony]