Satu Unit Rumah di Kompleks Pasar Inpres Ludes Terbakar

1459

JAYAPURA, PapuaSatu.com –  Satu unit rumah milik warga yang terletak di kompleks belakang Pasar Inres Dok 9 Distrik Jayapura Utara-Kota Jayapura, ludes di lahap si jago merah, pada Kamis (26/4) Sore.

Data yang diperoleh di lapangan peristiwa kebakaran rumah milik Viktoria Wayakori itu diduga karena korsleting listrik. Tak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian  mencapai ratusan juta rupiah.

“Saat itu tidak tau api berasal dari mana karena saat saya sedang tidur. Begitu saya bangun api sudah membesar sehingga saya berupaya menyelamatkan surat-surat berharga namun tidak berhasil,” kata Vicktoria di lokasi kejadian.

Marsela Manyakori anak korban menyebutkan, api pertama kali berasal dari salah satu kamar yang terletak didalam rumah.

“Percikan api dari sambungan kabel dalam kamar milik kaka lalu tiba-tiba api menyala. Kita sempat padamkan dengan air namun api tambah membesar sehingga terpaksa kami keluar menyelamatkan barang-barang,” jelasnya.

Beberapa saat kemudian, aparat TNI/Polri bersama warga setempat berupaya memadamkan api dengan bantuan pemadam kebakaran, namun tidak membuah hasil sehingga rumah milik Vicktoria ludes terbakar.

Kapolsek Jayapura Utara, AKP Robert Awek memebnarkan peristiwa itu. “Kami akan dalami dengan memintai keterangan korban dan saksi yang berada di TKP,” ujarna. [loy]