TMMD 100 Kodim 1712/Sarmi Bangun Fasilitas Umum di Kampung Nika Tidi

1025

SARMI,PapuaSatu.com – Pelaksanaan Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 100 telah dimulai di seluruh Indonesia ditandai dengan pembukaan secara serentak pada hari ini, Rabu (27/9).

Di wilayah Korem 172/PWY sendiri, program tersebut juga diselenggarakan oleh Kodim 1712/Sarmi dengan mengambil lokasi TMMD di kampung Nika Tidi Distrik Fi’en Kabupaten Sarmi yang dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Kab. Sarmi Yosina T. Insyaf, SE. MM.

Program TMMD yang dilaksanakan di distrik tersebut direncakan akan membangun 3 fasilitas umum seperti gereja, balai kampung dan fasilitas MCK.

Dalam  sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan TMMD telah banyak memberikan pelajaran berharga betapa penting dan luar biasanya semangat gotong royong membangun bangsa, semua bahu membahu, memberikan sumbangan pikiran, ide, gagasan, tenaga dan keterampilan, sumbangan materi dan lainnya.

Kami selalu merasa senang dan mendukung kegiatan-kegiatan yang berbasis kegotong royongan untuk kepentingan masyarakat kabupaten sarmi sebagaimana TMMD ini. Kegiatan TMMD ini juga bukan semata-mata membangun sarana fisik bagi masyarakat desa. tetapi dalam TMMD juga membangunkan semangat dan rasa percaya diri masyarakat agar mampu mengelola potensi yang dimiliki serta siap menghadapi tantangan yang sedang dan akan dihadapi.

“Kita ingin masyarakat Kabupaten Sarmi menjadi masyarakat yang sejahtera dan mandiri sesuai dengan visi Kabupaten Sarmi yaitu Mandiri dan Bermartabat. Untuk itu saya mengajak seluruh masyarakat kampung Nika Tidi untuk terlibat aktif dan mendukung kegiatan TMMD ini agar tujuan yang ingin kitra raih dari kegiatan ini dapat tercapai dengan baik “, ujar Yosina.

Sementara itu, Komandan Kodim 1712/Sarmi Letkol Arm Hendra Pesireron pada kesempatannya menyampaikan untuk pelaksanaan TMMD ke 100 tahun 2017 Kodim 1712/Sarmi tahun ini, kita selenggarakan di Kampung Nika Tidi Distrik Fi’en sesuai dengan perencanaan tahun sebelumnya dan karena distrik ini juga merupakan distrik baru kita akan membangun 1 tempat ibadah gereja, 1 balai kampung serta MCK.

“Dari 11 hari yang lalu, kami telah melaksanakan pra TMMD, ini sesuai dengan perkembangan dan progres kurang lebih mencapai 25 persen. Kami harapkan pada saat nanti penutupan semuanya sudah selesai dan dapat digunakan”, ujarnya.

Untuk personel yang terlibat berjumlah 150 personel terdiri dari 40 personel gabungan TNI, Polri dan aparat pemerintah daerah berupa tim penyuluh, sisanya dari Kodim sendiri sebanyak 110 personel.

“Harapan kepada masyarakat dengan adanya TMMD ini dapat menimbulkan semangat gotong royong dan semangat membangun sehingga apa yang telah diprogramkan oleh pemerintah khususnya pemerintah daerah, masyarakat menyambut dengan baik dan ikut bersama-sama menjadi pelaku pembangunan”, tutur Dandim.
Ondo Afi Kampung Arare bapak Burmanus Damur menyampaikan Saya menyampaikan rasa terima kasih di karenakan TMMD bisa masuk di kampung ini, dan ada beberapa kendala yang kami hadapi tetapi sekarang telah terjawab, seperti tempat ibadah (Gereja), balai kampung dan fasilitas MCK.

Pihaknya juga menyampaikan keinginannya agar pemerintah dan TNI yakni Kodim 1712/Sarmi juga dapat membantu masyarakat distrik Fi’en dalam penyelesaian pembangunan kantor distrik yang belum selesai 100 persen hingga saat ini. (Abe)